
Bismillahirrahmanirrahiim
~※::~.::※::※::~::※~
Sahabat saudaku fillah..Islam dengan keluhuran ajarannya,syariatnya paling lengkap dan mencakup segala aspek,baik bersifat keduniaan maupun keakhiratan,
Tidak hanya spritual bahkan mengatur segala segi kehidupan yang meliputi akhlaq mulia,dan sangat memperhatikan kemashlhatan umat manusia.
Dibawah ini ada beberapa adab-adab dalam Islam yang dirangkum dari intisari hadits-hadits shahih diantaranya yaitu :
a.Adab Duduk
“Janganlah kalian duduk diantara dua orang kecuali dengan seizin keduanya”.(HR. Abu Dawud).
b.Adab Memberi Salam
“Hendaklah orang yang berkendaraan memberi salam kepada orang yang berjalan,orang yang berjalan kepada orang yang duduk,,”
“Orang yang lebih muda memberi salam kepada orang yang lebih tua,dan orang yang sedikit jumlahnya memberi salam kepada orang banyak.”(HR.Bukhari dan Muslim).
c..Adab Minum
“Janganlah kalian minum sekaligus sebagaimana minumnya unta,tetapi hendaklah kalian minum dua atau tiga kali (teguk),dan bacalah Basmalah jika akan minum,serta bacalah Alhamdulillah jika selesai minum”.(HR. At Tirmidzi).
d.Adab Minta Izin Masuk Rumah
“Apabila sudah tiga kali (berseru) minta izin masuk,tetapi tidak ada jawaban dari tuan rumah (tidak memberi izin),Maka sebaiknya pulang kembali.”.(HR. Bukhari dan Muslim).
e.Adab Mengukur Diri
“Pandanglah orang yang lebih rendah dari padamu,jangan memandang kepada yang lebih tinggi dari padamu,
“Karena yang demikian itu adalah lebih baik,agar engkau jangan menganggap kecil nikmat ALLAH yang telah dianugerahkan kepadamu”.(HR. Bukhari dan Muslim).
f.Adab Berbisik
“Apabila engkau sedang bertiga,Janganlah berbisik berdua saja tanpa turut serta kawanmu yang ketiga,kecuali engkau sedang berada ditengah-tengah orang banyak,karena perbuatan yang demikian itu sangat menyakitkan hatinya.”(HR.Bukhari dan Muslim).
※Semoga Manfaat Silakan di Tag/Share,Bantu Tag sahabat-sahabat yang lain. Jazzakumullahu khayran wa Barakallahu fiikum
※SaLam Santun Erat SiLaturrahim & Ukhuwah Fillah※
Tidak ada komentar:
Posting Komentar